Headline artikel – Sebagai business owners yang memiliki website untuk berjualan, tentu Anda menginginkan agar website Anda bisa kedatangan banyak pengunjung, bukan? Sebab, semakin banyak pengunjung, semakin besar pula kemungkinan orang-orang membeli produk kita.
Salah satu cara mendapatkan banyak pengunjung adalah dengan memublikasi artikel secara rutin. Sebab dengan mengunggah artikel secara rutin, mesin pencarian (Google) semakin lama semakin menyadari keberadaan website kita. Dengan begitu, website kita lama-kelamaan akan berdatangan banyak pengunjung sehingga produk yang terjual pun semakin banyak.
Namun, mengunggah artikel secara rutin saja belum cukup. Apalah arti mengunggah artikel bila judulnya saja kurang menarik bagi audiens. Tentu kita tidak akan mendapatkan jumlah pengunjung sesuai dengan yang diharapkan.
Karena itulah kita perlu memikirkan bagaimana cara membuat headline artikel yang menarik; cara membuat headline yang sekiranya bisa membantu kita mendapatkan banyak pengunjung. Dalam artikel ini kita akan mengupasnya lebih jauh.
Mengenal lebih jauh tentang headline artikel
Headline artikel adalah judul utama suatu artikel yang terletak di bagian awal artikel. Berbeda dengan paragraf, headline tidak memiliki banyak kata karena tujuannya untuk menarik perhatian pembaca. Headline biasanya memberikan gambaran yang jelas tentang apa yang akan dibahas dalam artikel dalam untaian kata yang menarik.
Dengan demikian, dari pemahaman tersebut bisa disimpulkan bahwa headline artikel menentukan seberapa banyak pengunjung yang berdatangan ke website kita. Headline yang baik akan menghasilkan banyak pengunjung, begitu pun sebaliknya.
Bagaimana cara mengetahui kalau headline artikel yang kita buat sudah baik atau belum? Sebenarnya tidak ada standar pasti mengenai bagus tidaknya headline artikel kita, karena sifatnya yang subjektif.
Hanya saja, kita bisa melihatnya dari judul itu sendiri, apakah gaya bahasanya sudah sesuai dengan target audiens atau belum, apakah sudah menggambarkan keseluruhan isi konten, dan apakah sudah menggunakan pemilihan diksi yang menarik. Kita biasa mengenal headline seperti ini dengan sebutan clickbait.
Berikut cara membuat headline artikel yang menarik perhatian pembaca.
Cara membuat headline artikel yang menarik
1. Menyisipkan angka dan data
Menyisipkan angka dan data dapat menjadi opsi pertama dalam membuat headline yang menarik. Hal ini karena angka dan data seolah-olah memiliki efek magis di mana orang-orang merasa termotivasi untuk mengulik isi tulisan lebih jauh.
2. Kasih alasan kuat kenapa harus membaca
Cara membuat headline artikel yang menarik berikutnya adalah dengan memberikan alasan kuat kenapa artikel tersebut harus dibaca. Dengan demikian, pembaca memiliki alasan kenapa harus membaca artikel tersebut — tidak sekadar membuang waktu.
3. Buat pertanyaan yang mengundang rasa penasaran
Membuat pertanyaan yang mengundang rasa penasaran pembaca bisa menjadi alternatif dalam membuat headline artikel. Apalagi kalau tulisannya mewakili isi artikel dengan baik, pembaca akan semakin tertarik untuk membaca lebih lanjut.
Misalnya, “Apa Rahasia di Balik Sukses Mereka?”, “Siapakah Pelaku di Balik Kasus Kontroversial Ini?”, atau “Ingin Tahu Cara Meningkatkan Produktivitas Anda dalam Sehari?”.
4. Berikan manfaat yang jelas
Hampir setiap detik pembaca kita mencari sesuatu di mesin pencarian Google, dan yang mereka cari adalah sesuatu yang menjawab kebutuhan atau keluh kesah yang mereka alami. Ini berhubungan dengan manfaat yang ingin mereka peroleh dari membaca artikel. Maka itu, buatlah headline yang mencantumkan manfaat dengan jelas, seperti misal, “7 Tips Ampuh untuk Menurunkan Berat Badan Secara Alami”, “Panduan Lengkap untuk Memulai Bisnis Online yang Sukses”, atau “5 Trik SEO untuk Meningkatkan Peringkat Website Anda”.
Itu dia penjelasan mengenai apa itu headline artikel yang menarik dan bagaimana cara membuatnya. Anda bisa membaca artikel bermanfaat sejenis lainnya di Blog Increasink. Semoga artikel ini bermanfaat ya!