fbpx
logo increasink blog

3 Contoh Copywriting Parfum yang Powerful & Menarik

January 30, 2023
Contoh copywriting parfum

Sedang mencari contoh copywriting parfum yang powerful & menarik? Membuat copywriting parfum memang cukup tricky ya, apalagi jumlah bisnisnya tidak sebanyak kosmetik, skin care, atau kawan-kawan lainnya. Sehingga, dari sisi kita pun perlu kreatif dalam membuat copy parfum yang baik.

Karena itulah, Increasink akan bagikan beberapa contoh copywriting yang powerful & menarik. Konotasi “powerful” atau “menarik” di sini bukan klaim dari Increasink semata ya, tetapi bisa dilihat dari jumlah likes atau tingkat engagement dari postingan yang memuat masing-masing copy tersebut.

Langsung saja, disimak sampai habis, ya!

1. “Mood auto naik dengan Lifti!”

Berikut contoh copywriting parfum yang menarik
Contoh copywriting parfum oleh Lifti @Bibah | Dok.pribadi

Contoh copywriting pertama ada Lifti, bisa dilihat dari bagaimana mereka merangkai kata “Mood auto naik dengan Lifti”, di mana itu sesuai dengan copy yang tercantum dalam bio Instagram mereka, yaitu “Parfum anti bad mood”.

Tidak hanya itu, di dalam konten Reels Lifti juga dituliskan, bahwa dengan menggunakan parfum Lifti, user akan merasakan mood mereka membaik. Pesan dan copy-nya benar-benar konsisten antara bio Instagram, caption, dan konten feed.

Copy parfum yang bagus memang seperti ini: ia dapat mewakili brand dengan baik dengan konsisten menyampaikan pesan yang sama, dan di saat bersamaan dapat menegaskan unique selling proposition (USP) atau keunikan dari brand.

Namun, dua hal itu saja tidak cukup. Kita juga harus memastikan apakah pesan & USP dari brand bisa tersampaikan dengan baik hanya dengan copy yang singkat, padat, dan jelas. Karena ingat, copy pada dasarnya harus singkat namun menarik untuk dibaca.

Baca Juga  Mengapa Memilih Social Media Management?

2. “Wanginya tahan lama dan gak perlu berkali-kali pakai”

Inilah contoh copywriting parfum yang bisa Anda pelajari
Contoh copywriting parfum oleh La Paris Parfum @Bibah | Dok.pribadi

Contoh copywriting berikutnya ada tentang daya tahan wangi dari parfum oleh La Paris Parfum. Tidak seperti sebelumnya, copywriting ini langsung menyasar pada apa yang menjadi kebutuhan mendasar dari user ketika menggunakan parfum, tambah lagi itu disampaikan langsung oleh artis atau influencer.

Ini salah satu contoh copywriting parfum yang baik: bahasa yang digunakan adalah bahasa sehari-hari, selain itu juga apa yang disampaikan sesuai dengan apa yang dirasakan oleh user. Dengan merasa relate seperti itu, tambah lagi ada orang-orang berpengaruh yang ikut menyampaikannya, copy akan terasa efektif.

3. “Tempatnya parfum premium, harga hemat loh” 

Salah satu contoh copywriting yang bisa Anda pelajari untuk di akun bisnis Anda
Contoh copywriting parfum oleh Refill Parfum BDL @Bibah | Dok.pribadi

Contoh berikutnya bisa dilihat dari copywriting yang dibuat oleh Refill Parfum BDL. Di sini mereka membuat copy tentang Refill Parfum BDL sebagai tempatnya parfum premium dengan harga terjangkau. Sesuai dengan copy mereka di bio Instagram yang bertuliskan “Perfume dengan harga super murahhh serta aroma perfume yang 98% seperti perfume harga jutaan”.

Yang kalau disimpulkan, pola copywriting Refill Parfum BDL kurang lebih sama dengan contoh copywriting yang pertama: sama-sama menggarisbawahi USP mereka, dan itu disampaikan secara konsisten kepada audiens dengan bahasa yang sederhana dan mudah dicerna.

Penutup

Itu dia beberapa contoh copywriting parfum yang bisa Anda tiru & pelajari untuk di brand Anda, entah brand Anda jenisnya bidang parfum atau mungkin lainnya. Karena kurang lebih semua brand memiliki pola copywriting yang sama: sama-sama menegaskan USP dari brand, dan disampaikan dengan gaya bahasa sehari-hari yang singkat, padat, dan jelas.

Tidak hanya itu, dalam membuat copywriting kita juga harus memerhatikan, apakah copywriting sudah mewakili brand voice dengan baik atau belum. Jangan sampai, copywriting sudah sangat bagus, tetapi ternyata tidak cocok dengan branding kita. Dan untuk bisa seperti ini, tentunya membutuhkan pengetahuan yang baik tentang media sosial (medsos).

Baca Juga  4 Contoh Copywriting Baju dari Jilbrave, Kita Curi Ilmunya!

Mengelola medsos bukan soal mendapatkan followers sebanyak-banyaknya, tetapi bagaimana caranya agar copywriting yang kita buat dalam konten feed maupun caption sudah sesuai dengan brand kita. Buat pekerjaan Anda lebih mudah dengan bantuan Increasink! Kami membuka layanan social media management untuk membantu mengembangkan bisnis Anda!

Hubungi saja kontak ini jika Anda tertarik untuk berkonsultasi dengan Increasink. Kami siap melayani segala kebutuhan marketing Anda!

Share this article:

DOWNLOAD

E-book Gratis

Dapatkan berbagai e-book seputar Marketing, Branding, SEO, Social Media secara gratis.

Langganan Newsletter Increasink

Dapatkan beragam artikel tutorial, insight dan tips menarik seputar dunia branding dan digital langsung melalui email Anda.
Berlangganan gratis sekarang!

By entering your email, you agree to our Terms of Service and Privacy Policy.

Anda mungkin suka

Mau meningkatkan Bisnismu di Dunia Digital?

Dapatkan beragam artikel tutorial, insight dan tips menarik seputar dunia branding dan digital langsung melalui email Anda. 

Berlangganan gratis sekarang!

free e-book

Manfaatkan social media trend untuk menjangkau lebih banyak pelanggan melalui media sosial.